Polres Ciamis Salurkan Bansos Kepada Masyarakat Dampak Penyesuaian Harga BBM

Irfan ramdiansyah
Polres Ciamis Salurkan bantuan sosial kepada masyarakat ( Foto: iNewsPangandaran.id/ist)

CIAMIS, iNews.id - Bantuan sosial mulai disalurkan Polres Ciamis Polda Jabar, kepada masyarakat dampak dari penyesuaian harga BBM di wilayah hukum Polres Ciamis. Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, melepas secara simbolis, Jumat (23/9/2022).

Penyaluran bantuan ini diantarkan secara langsung kepada masyarakat secara door to door.

Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro mengatakan, bantuan ini diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan, yang ada di wilayah hukum Polres Ciamis. Dan bantuan ini diberikan dampak dari penyesuaian harga BBM yang telah ditetapkan oleh Pemerintah.

"Hari ini kami Polres Ciamis bersama Kodim 0613/Ciamis melepas tim penyaluran bantuan sosial kepada masyarakat. Total ada sekitar 4 ton beras yang akan dibagikan kepada warga yang membutuhkan," kata Kapolres Ciamis.

Editor : Irfan Ramdiansyah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network