PANGANDARAN, iNewsPangandaran.id - Dengan semakin mendekatnya perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serempak tahun 2024, sejumlah Calon Bupati (Cabup) dan calon wakil bupati (Cawabup) di Kabupaten Pangandaran terus bermunculan.
Partai- Partai Politik yang ada di Kabupaten Pangandaran pun sudah membuka pendaftaran bagi para calon yang akan mengikuti kontestasi dalam Pilkada pada November mendatang.
Para calon pun semakin intens lakukan pendekatan kepada warga masyarakat secara luas untuk mendapatkan dukungan, maupun pendekatan kepada partai yang akan mengusung mereka dan juga para tokoh.
Salah satunya Dr.Triadi RD, A.Md.I.P, S.H, M.Si, yang namanya mulai santer untuk diusulkan sebagai kandidat.
Diketahui Dr.Triadi RD, A.Md.I.P, S.H, M.Si, saat ini merupakan Kepala Bagian Fasilitasi Pimpinan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), dan putra daerah asli Pangandaran yang bisa dibilang karir nya saat ini sedang menanjak, meski masih muda.
Editor : Irfan Ramdiansyah