get app
inews
Aa Text
Read Next : Begini Kondisi Terakhir Dokter Qory Setelah Ditendang dan Diinjak Suaminya

Tampang Suami Dokter Qory Dilaporkan Kasus KDRT, Ternyata Sarjana Pengangguran Terlilit Banyak Utang

Jum'at, 17 November 2023 | 14:57 WIB
header img
Tampang Suami Dokter Qory dilaporkan kasus KDRT, ternyata sarjana pengangguran terlilit banyak utang. Foto: Twitter

Suami Dokter Qory Terlilit Banyak Utang

Saat pergi ke kantor polisi melaporkan istri hilang, Willy malah pinjam motor kepada tetangganya. Pria ini juga sering jalan kaki lantaran tidak memiliki kendaraan untuk mengabarkan berita kehilangan istri lewat selebaran.

Willy juga diserbut terlilit utang banyak sampai harus pinjam uang ke pinjol. "Pindah2 rumah, ganti2 pkerjaan, gali lobang tutup lobang, kadang ga makan kadang jalan2," ungkapnya.

Selain itu, Willy sering menggunakan nomor dan akun istrinya untuk meminjam uang. Saat Dokter Qory  hilang, banyak penagih utang yang meminta pertanggung jawabannya.

Karena suami pengangguran, dokter Qory sampai rela kerja di 5 tempat meski dalam kondisi hamil 6 bulan. Hal ini diduga untuk melunasi utang sang suami. Bahkan dokter Qory harus bayar cicilan rumah Rp3 juta per bulan. Rumah itu juga ditinggali oleh suami, anak-anak dan mertuanya.

"Yang bayar cicilan rumah 3jt perbulan itu mbak Qory, tp bisa-bisanya pas berantem tuh si laki yg ngusir istrinya," tulis akun @chaeyone

Saking kerja kerasnya demi menopang hidup suami dan 3 anaknya, dokter Qory sering kali jatuh tumbang lantaran sakit, bahkan sempat keguguran.

"Dia tulang punggung keluarga. Aku kasian liat beliau yg lusuh dan selalu kecapean sampe sering sakit. Tahun lalu Dokter Qory pernah hamil sampe keguguran, bayangkan dia seorang dokter yang membantu orang lain untuk sembuh. tapi dia sering sakit, sangat sering sakit dan izin ga masuk kerja, chatnya masih ada," tulis akun teman dokter Qory @gudbybambina.

Mengenai dokter Qory bekerja di 5 tempat sekaligus itu pun diceritakan korban kepada sahabatnya.

"Bahkan dokter Qory praktek sampai di 4-5 tempat. Dia sendiri yg pernah cerita kak, katanya dia praktek di beberapa klinik yg itungannya harian, bukan dokter yg jaga tetap. jadi ga naro SIP, kalo naro SIP hanya boleh 3 tempat, sisanya dia jaga harian," pungkasnya.

 

 

Editor : Hikmatul Uyun

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut