Kemarau Panjang, Petani di Pangandaran Khawatir Gagal Panen

Eris Riswana
Kemarau Panjang, Petani di Pangandaran Khawatir Gagal Panen. ( Foto: iNewsPangandaran.id /Eris Riswana)

PANGANDARAN, iNewsPangandaran.id - Ratusan hektar sawah di Pangandaran Jawa barat kesulitan air dampak dari kemarau panjang, para petani memanfaatkan sisa air sungai untuk mengairi sawah miliknya.

Salah satunya sawah di dua Desa di Kecamatan Padaherang, Desa Ciganjeng dan Desa Sindangwangi. Jumlah keseluruhan sawah se luas sawah 700 hektar lebih dan yang sudah ditanami padi ada sekitar 30 sampai 40 hektar sawah.

Para petani ketakutan sawah mereka akan gagal Panen, dimana saat ini hujan di wilayah mereka tak kunjung turun. Untuk mengairi sawah, pihak desa setempat menurunkan mesin pompa air guna penyedotan atau pengalihan air dari sungai Ciganjeng melalui irigasi lalu disalurkan ke sawah-sawah.

"Kami bekerjasama dengan kelompok tani Mekar Bayu desa Ciganjeng juga pemilik sawah, untuk melakukan pergerakan dalam mengatasi gagal Panin yang ada di dua Desa, yaitu Desa sindang wangi dan Ciganjeng," Ucap Kursin selaku kepala desa Sindangwangi.

Menurutnya, kemarau saat ini cukup lama, yang ditakutkan terjadi kekeringan yang berkepanjangan, makanya dengan cepat melakukan pompanisasi dari sungai Ciganjeng.

Editor : Irfan Ramdiansyah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network