PANGANDARAN, iNewsPangandaran.id - Jembatan Wiradinata Ranggajipang resmj dibuka, jembatan penghubung yang berada di jalan lintas pesisir Pangandaran Jawa Barat ini kini sudah bisa dilalui. Jembatan ini secara resmi dibuka oleh Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata, Minggu 12 Maret 2023.
Jembatan Wiradinata Ranggajipang ini pun menjadi kebanggaan warga masyarakat Pangandaran, terbukti iring-iringan kendaraan dari berbagai elemen masyarakat yang ingin menyaksikan peresmian jembatan tersebut membuat jalan lintas pesisir macet.
Jembatan ini terletak di dusun Cipari Desa Sukaresik Kecamatan Sidamulih, Kabupaten Pangandaran, pembangunan nya termasuk dalam pembangunan jalan lintas pesisir, dari Pamugaran hingga Madasari, menghabiskan anggaran 121 milyar.
Tentunya nilai anggaran tersebut sangat besar dan diharapkan manfaatnya pun harus besar pula, agar terasa oleh seluruh warga masyarakat Pangandaran maupun wisatawan.
Dalam sambutannya Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata menyampaikan, selama ini pengunjung terkonsentrasi di pantai Pangandaran, maka dengan adanya jalan lintas pantai ini seluruh wisata akan lebih merata.
"Alhamdulillah berkat dukungan semua pihak, jajaran pemerintah yang luar biasa, mudah-mudahan kedepan Pangandaran semakin indah, semakin baik dan semakin maju," katanya.
Sementara itu, Ketua DPD PDIP Provinsi Jawa Barat Ono Surono yang turut hadir dalam peresmian Jembatan Wiradinata Ranggajipang mengatakan, Pangandaran merupakan contoh Kabupaten baru yang berhasil dalam bentuk pembangunan dan juga perlu adanya layanan publik dan pembangunan infrastruktur yang memadai.
"Dalam satu sisi bentuk pembangunan dan juga kemajuan di seluruh wilayah kabupaten, Pangandaran,”ujarnya.
Ono Surono juga menuturkan, destinasi wisata yang ada di wilayah Kabupaten Pangandaran ini sangat indah dan tidak kalah bersaing dengan wisata-wisata di wilayah kabupaten/kota lain.
” Saya sebagai anggota DPR RI sekaligus ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jawa Barat, akan selalu mensupport seluruh pembangunan yang ada di wilayah Kabupaten Pangandaran," Pungkasnya.
Editor : Irfan Ramdiansyah
Artikel Terkait