get app
inews
Aa Read Next : Mix Crabbys Aneka Makanan Laut yang Diolah Menjadi Satu, Digemari Para Penikmat Kuliner

Cabe Garam Daging Entog,Menu Andalan Rumah Makan Dapur Ngebul Buncila Di Pangandaran

Minggu, 06 Maret 2022 | 18:20 WIB
header img
Cabe garam daging entog. (Foto: iNewsPangandaran.id/fan.)

Di rumah makan Dapur Ngebul Buncila ini,ada menu andalan,yakni Cabe garam daging entog." Menu cabe garam entong ini,paling banyak di sukai pelanggan, Selain rasanya yang enak, daging nya pun empuk", katanya.

Untuk menyajikan cabe garam daging entog ini,pertama-tama daging entog yang sudah bersih di potong-potong sesuai ukuran,lalu daging yang sudah di potong,direbus hingga air mendidih,setelah itu daging dibersihkan kembali,dan kembali direbus dengan api sedang.

Siapkan pula bumbu yang sudah di haluskan,dari mulai bawang putihjahe,lengkoas,kunyit,daun salam,sereh,daun jerung dan bumbu penyedap lainnya.lalu bumbu dimasukan ke dalam daging entog tersebut atau istilahnya di ungkeb,proses ungkeb pun di lakukan hingga satu jam,gunanya agar tekstur dagingnya empuk juga bumbunya menyerap pada daging.

Dilanjutkan dengan digoreng hingga benar benar matang dan tiriskan,setelah itu racik terlebih dahulu olahan cabe garang daging entog,dengan cara ditumis, diantaranya bawang bombay,putih,cabe rawit,daun bawang,saus tiram serta penyedap rasa secukupnya.setelah matang di siramkan kepada daging entog tersebut dan cabe garam entog pun siap untuk di hidangkan.

Editor : Irfan Ramdiansyah

Follow Berita iNews Pangandaran di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut