PANGANDARAN, iNews.id - Jelang Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 harga komoditi di sejumlah pasar tradisional di Kabupaten Pangandaran Jawa barat, mengalami kenaikan salah satunya di Pasar tradisional Pananjung Kecamatan Pangandaran.
Rima salah seorang pembeli mengatakan, meskipun sejumlah komoditi mengalami kenaikan harga, ia tetap membeli karena kebutuhan.
"Tetap saja di beli meskipun mahal, seperti daging ayam saat ini kan mengalami kenaikan, bahkan sampai 40 ribu perkilogramnya tetap saja di beli," ujarnya.
Dengan kenaikan harga ini kata Rima, itu sudah biasa terjadi setiap hari besar seperti sekarang Natal dan Tahun baru.
"Mau mengeluh juga percuma, tidak akan berdampak, ada uang ya beli, tidak ada uang berarti tidak bisa membelinya," jelas Rima.
Editor : Irfan Ramdiansyah