Lebih lanjut Tonton mengungkapkan, ada peningkatan hingga 10 persen pengunjung yang mendatangi lokasi Obwis di Pangandaran, kedepannya ia berharap di libur lebaran Idul Fitri ada peningkatan dari tahun-tahun kebelakang.
Namun tambah Tonton, liburannya harus tetap menerapkan protokol kesehatan, wisatawan tidak boleh abai prokes saat berada di lokasi obyek wisata salah satunya selalu menggunakan masker.
Di tempat berbeda Ketua PHRI Kabupaten Pangandaran, Agus Mulyana menyampaikan, pada munggahan kali ini, meskipun pantai ramai dikunjungi pengunjung tapi tidak berpengaruh terhadap okupansi hotel.
"Okupansi untuk tamu hotel itu tidak berpengaruh dan sama saja seperti di akhir pekan biasa, tapi untuk pantai memang ya ramai," ujar Agus.
"Jadi, ini kan kebanyakan pengunjung lokal. Mereka, hanya datang pagi, pulang sore. Jadi, pengaruh ke kami (PHRI) soal okupansi itu tidak terlalu signifikan," pungkasnya.
Editor : Irfan Ramdiansyah
Artikel Terkait