3 penumpang beserta sopirnya hanya mengalami luka ringan dan langsung dilarikan ke RSUD Pandega Pangandaran.
Ade saksi mata mengatakan, saat itu dirinya sedang mengambil kayu bakar tidak jauh dari lokasi kejadian, lalu melihat mobil tersebut datang dari arah Kalipucang dan terlihat oleng.
"Sudah terlihat dari kejauhan, sopir membawa mobil tidak seimbang oleng hingga masuk ke dalam jurang. Penumpang juga sopir langsung dibawa ke RSUD Pandega Pangandaran," katanya.
Sementara itu, kepala Desa Kalipucang Teguh Suginarto mengatakan, mobil tersebut di pinjam oleh seorang warga yang hendak berobat ke RSUD Pandega, pihaknya memberi pinjam mobil tersebut namun dengan mencari supir dari luar karena desa sedang banyak kegiatan sekarang.
"Namun selang beberapa menit ada kabar mobil tersebut masuk jurang, saya pun langsung ke TKP," ucapnya.
Editor : Irfan Ramdiansyah
Artikel Terkait