Dalam Program Pasar Leuweung, Ridwan Kamil Tanam Puluhan Juta Pohon Dilahan Kritis

Eris Riswana
Ridwan Kamil Tanam Puluhan Juta Pohon Dilahan Kritis. ( Foto: iNewsPangandaran.id/Eris Riswana)

PANGANDARAN, iNewsPangandaran.id - Puluhan juta pohon di tanam di lahan kritis di wilayah Jawa barat, dalam Program Pasar Leuweung atau pasar hutan. Program yang dicanangkan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ini , salah satunya dilakukan di Kabupaten Pangandaran.

Gubernur Ridwan Kamil (emil) mengatakan, tanah di Jawa Barat ini subur hanya sebagian yang kritis dan gundul.

"Oleh karena itu, dengan dicanangkan 50 juta penanaman pohon, kini hingga hari ini mencapai 62 juta pohon sudah di tanam di lahan kritis," ucap Emil di lokasi penanaman, Minggu 09 Juli 2023.

Dan berharap kedepan, kata emil, bisa di lanjutkan kembali oleh Gubernur yang berikutnya.

"Sehingga tidak ada lagi lahan kritis di wilayah jawa barat karena dalam setiap tahunnya jutaan pohon di tanam, dan di rawat,"ujarnya.

Selain itu, tidak hanya di tanam di daerah pegunungan atau bukit saja, di pesisir pantai juga kita tanami.

Editor : Irfan Ramdiansyah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network