PANGANDARAN, iNewsPangandaran.id - Ida Nurlaela Wiradinata terpilih kembali menjadi ketua Yayasan Kanker Indonesia Cabang Kabupaten Pangandaran periode 2021 - 2026. Dalam pelantikan Pengurus Yayasan Kanker Indonesia Cabang Kabupaten Pangandaran, hadir pula Lima Orang perwakilan yang terkena kasus kanker dan telah sembuh.
Pelantikan Pengurus YKI cabang Pangandaran ini di lantik langsung oleh Ketua YKI Jawa Barat Dr. Drajat R. Suardi. Dan di hadiri Waka YKI Pusat Sally Sudrajat.
Ketua terpilih Ida Nurlaela Wiradinata mengatakan, dari data world health organization (WHO) penyakit kanker adalah penyakit mematikan dan terbanyak di dunia. Menurutnya, berdirinya YKI di Kabupaten Pangandaran sejak tahun 2015, ada sekitar 200 penderita dan kini dalam penanganan.
Setelah kami ketahui, kata Ida, kebanyakan yang di temukan saat ini sudah stadium 3 dan sesudah itu tidak tertolong hingga meninggal dunia.
Editor : Irfan Ramdiansyah