PANGANDARAN, iNews.id - Petani Kelapa di Kabupaten Pangandaran Jawa barat keluhkan harga kelapa yang turun. Penurunan harga kelapa ini diduga akibat adanya pasokan kelapa dari luar pulau Jawa ke Pangandaran, juga berkurangnya permintaan dari bandar kelapa yang menerima pasokan kelapa Pangandaran.
Seperti yang dikeluhkan Petani Kelapa di Desa Masawah, Kecamatan Cimerak, Kabupaten Pangandaran, Reza mengeluhkan penurunan harga kelapa Pangandaran yang turun beberapa bulan terakhir.
"Harga Kelapa di Pangandaran turun sudah hampir beberapa bulan, selain itu beredar isu adanya pemasok kelapa atau impor kelapa dari luar pulau untuk para bandar. Sehingga harga ke petani merosot," kata Reza.
Menurutnya permintaan dari para bandar dan pabrik pun yang memproduksi santan, dan bahan pokok lainnya, turut menjatuhkan harga kelapa dari para petani.
"Permintaan butiran kelapa dari bandar menurun, yang biasanya satu kali pengiriman 8000 butir, saat ini hanya 3000 butir," ucap Reza.
Editor : Irfan Ramdiansyah