Arus Balik Dan Arus Masuk Objek Wisata Pantai Pangandaran, Macet Parah

Irfan ramdiansyah
Arus balik kendaraan wisatawan yang masuk dan keluar dari objek wisata Pantai Pangandaran macet parah ( foto: iNewsPangandaran.id/fan)

PANGANDARAN, iNews.id- Kemacetan parah kembali terjadi,di jalur wisata pantai Pangandaran Jawa barat, kemacetan ini akibat dari adanya pertemuan arus lalulintas, antara arus masuk dan arus keluar objek wisata, pada libur hari raya waisak 2022.

Kemacetan mulai terlihat di bundaran tugu ikan, nampak ratusan kendaraan wisatawan menumpuk dan stag. Begitu pun di pintu masuk objek wisata pantai Pangandaran kendaraan nampak antri dan mengular.

Hal yang sama terjadi di dalam kawasan objek wisata pantai pangandaran. Arus lalin nampak krodit, akibat tidak bisa menampung volume kendaraan yang masuk, dan kurangnya kantung-kantung parkir di dalam kawasan objek wisata.

Kadis pariwisata dan kebudayaan kabupaten pangandaran, Tonton Guntari mengatakan, kemacetan ini akibat dari adanya pertemuan arus lalin.

" Arus balik kendaraan yang keluar dan arus kendaraan wisatawan yang masuk ke objek wisata Pantai Pangandaran wisata sama-sama padat, bahkan di dalam kawasan objek wisata pantai pangandaran sudah terjadi krodit," katanya.

Sementara itu Ujang Suparman seorang pengunjung yang terjebak kemacetan, mengatakan, kemacetan terjadi dari mulai pintu masuk, bahkan ia sebelumnya sudah keluar.

" Tadinya saya mau keluar, namun karena diluar pun macet, dirinya memilih masuk kembali ke dalam kawasan wisata, menunggu lancar sambil kembali berwisata," ujarnya.

Untuk mengurai kemacetan, petugas Satlantas Polres Pangandaran dibantu Dishub dan Pol pp, terus melakukan pengaturan agar arus lalin kembali lancar

Editor : Irfan Ramdiansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network