PANGANDARAN, iNews.id - Tim Inafis Polres Ciamis lakukan pembongkaran makam Nenek Darsih (60) untuk di lakukan otopsi. Dalam pembongkaran tersebut, Tim inafis melibatkan personil dari Tagana dan BPBD Kabupaten Pangandaran.
Pembongkaran di lakukan pada hari Kamis 10/03/2022, berlokasi di pemakaman umum (TPU) blok Ciherang, RT 4/5 Dusun Bantardawa, Desa Ciparakan, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa barat.
Pembongkaran makam nenek Darsih disaksikan keluarga juga warga setempat. Menurut Tarwi, anak Nenek Darsih mengatakan, kematian ibunya sudah satu bulan yang lalu namun dirinya menduga meninggalnya korban tidak wajar.
"Saya melapor ke Polsek satu minggu setelah meninggal ibu saya,itu pun dengan laporan bahwa bapak saya menghilang tidak berada di rumah,"ucapnya.
Namun dengan berjalannya waktu, kata Tarwi, kami pun merasa di hantui terus dengan rasa kecurigaan menduga dengan kematian ibunya tidak wajar, makanya di lakukan otopsi oleh pihak Tim Inafis polres Ciamis.
"Saya berharap dengan adanya proses Otopsi dari pihak kepolisian dapat membuahkan hasil," ujarnya.
Saat ini,tambah Tarwi, ia hanya bisa pasrah dengan kejadian yang sudah menimpa ibunya. Sekarang hanya tinggal menunggu hasil dari pihak kepolisian, pungkasnya.
Editor : Irfan Ramdiansyah
Artikel Terkait