"Untuk pelanggan sih normal, cuman harganya yang mahal, karena mau mahal atau murah itu kan kebutuhan pokok tetap saja di beli,"ucapnya.
"Cuman saat ini beras yang banyak di beli oleh warga lebih banyak memilih harga beras yang paling murah dengan harga 16,5 ribu rupiah," tukas Ngadiah.
Pedagang beras lainnya Diah menyampaikan, dirinya menjual beras dari harga 16,5 ribu sampai 18,5 ribu rupiah.
"Untuk harga yang 18,5 ribu rupiah itu beras bagus dari pangandaran, yang biasa normalnya 12 hingga 13 ribu rupiah,"ucapnya.
Salah satu pelanggan Nur menyampaikan, Meskipun harga beras mahal tetap saja di beli, karena kebutuhan pokok.
"Tiap hari kan harus makan dan kebutuhan untuk makan keluarga tetap saja tidak bisa di kurangi," ujarnya.
Yang terpenting ada uangnya agar tetap bisa beli beras, sekarang saja beli beras 5 kilogram dengan harga perkilonya 16,5 ribu rupiah.
"Ya sekitar 80 ribu lebih yang biasa normal hanya menghabiskan uang 50 ribu rupiah,"kata Nur.
"Mudah mudahan saja bisa normal kembali, agar kami sebagai rakyat kecil tidak kerepotan untuk membeli beras,"pungkasnya.
Editor : Irfan Ramdiansyah
Artikel Terkait