Semangat Kartini di SPBU Pangandaran, Karyawan Wanita Kenakan Kebaya Sambut Konsumen

PANGANDARAN, iNewsPangandaran.id – Suasana tak biasa tampak di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Desa Pananjung, Kecamatan Pangandaran, Jawa Barat, pada Senin (21/4/2025).
Dalam rangka memperingati Hari Kartini, para karyawan SPBU tampil anggun mengenakan kebaya saat melayani pelanggan.
Tak hanya mengenakan pakaian tradisional, para petugas wanita juga aktif mengucapkan "Selamat Hari Kartini" kepada setiap konsumen yang datang, sebagai bentuk penghormatan terhadap Raden Ajeng Kartini tokoh emansipasi perempuan Indonesia.
Manager SPBU Pangandaran, Muhammad Apip Triyadi, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi dan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya peran perempuan di berbagai bidang.
Editor : Irfan Ramdiansyah