Menurut salah satu warga kalipucang Rudi Karna mengatakan, dirinya mengetahui adanya kegiatan Harley Davidson di Pangandaran melihat dari Berita.
"Dari hari kamis juga sudah mulai ada terlihat namun tidak bergerombol apalagi hari ini Jumat 26/05/2023 lebih banyak dari hari kemarin," ucapnya saat di temui saat menonton di pinggir jalan.
Menurutnya, ia sambil momong anak lihat-lihat di pinggir jalan. " kan anak anak mah senang suka melihat Motor Gede," katanya.
Sementara itu dari informasi yang dihimpun, HDCI Bandung akan menggelar Golden Memorial Wingday 2023 di Pangandaran pada 26-27 Mei 2023.
Acara tersebut memiliki makna tersendiri karena HDCI Bandung genap berusia 50 tahun Atau Golden Memorial yang sekaligus bersamaan dengan hari jadi Harley Davidson Club Indonesia ke 33 tahun.
Editor : Irfan Ramdiansyah