get app
inews
Aa Text
Read Next : Pilot Susi Air Dibebaskan, Susi Pudjiastuti Ungkapkan Rasa Syukurnya

Pesawat Susi Air Diduga Dibakar KKB, Susi Pudjiastuti Berharap Pilot dan Penumpangnya Selamat

Selasa, 07 Februari 2023 | 17:42 WIB
header img
Pesawat Susi Air PK-BVY yang diduga dibakar KKB di Lapangan Terbang Paro, Kabupaten Nduga. ( Foto: iNewsPangandaran.id/ist)

JAYAPURA, iNewsPangandaran.id - Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) diduga bakar Pesawat Susi Air di Landasan Terbang Paro, Distrik Paro, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, Selasa pagi (7/2/2023). Pesawat Susi Air dengan nomor penerbangan SI 9368 diduga kuat dibakar oleh Kelompok Separatis Teroris pimpinan Egianus Kogoya.

Diketahui Pesawat perintis jenis pilatus porter PK BVY ini terbang dengan rute Timika-Paro. Pemilik Susi Air, Susi Pudjiastuti melalui akun Twitter nya merespons kabar ini dengan mengunggah pesan penuh doa dan harapan agar pilot beserta penumpangnya selamat.

"Mohon doa dan dukungannya. Dengan segala kerendahan hati dan atas nama kemanusiaan, kami mohon keselamatan pilot & penumpang PK BVY," tulis Susi melalui akun Twitter-nya @susipudjiastuti dikutip Selasa (7/2/2023).

"Mohon dukungan & doa semoga pilot kami di Nduga Paro diberikan lindungan Allah SWT. Bisa kami jemput selamat," tulisnya lagi.

Sementara itu, Danrem 172 PWY Brigjen TNI JO Sembiring membenarkan soal pesawat Susi Air yang dibakar KKB.

“Benar pesawat Susi Air sudah dibakar. Pelaku pembakaran diduga kuat dilakukan oleh Kelompok Separatis Teroris pimpinan Egianus Kogoya,” ujarnya, Selasa (7/2/2023).

Brigjen TNI JO Sembiring juga menyampaikan belum mengetahui kondisi pilot pesawat tersebut.

“Untuk kondisi Pilot dan Co Pilot kami belum bisa memastikan. Namun kami doakan semoga mereka selamat,” ucapnya.

Editor : Irfan Ramdiansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut