"Kita sampaikan kepada pemerintah daerah dan khalayak secara resmi bahwa wadah untuk menggali potensi dan talenta di bidang musik kita sudah berjalan menghasilkan artis-artis lokal yang memiliki legal formal, jelas ini bisa mengangkat nama Pangandaran,"ungkap Aan Suhendar.
Masih kata Aan Suhendar, jenis musik Etnik yang dihasilkan karya putra daerah ini, sudah merilis 5 karya Spotlight Indonesia, seperti Sundaland Pangandaran, Siliwangi, Nusantara, Tresno loro Mendut dan Angkasa.
"Mudah-mudahan kedepannya bisa lebih banyak lagi menghasilkan karya-karya musik yang bisa mengangkat nama Pangandaran ke kancah provinsi, nasional bahkan internasional,"pungkas Aan Suhendar.
Sementara itu Camat Mangunjaya Sofyan Tanjung mengatakan, dengan mengangkat karya-karya dibidang musik talent lokal, pihaknya sangat mendukung upaya yang dilakukan studio Spotlight Indonesia ini.
Editor : Irfan Ramdiansyah