get app
inews
Aa Read Next : Tegas dan Berwibawa, Itulah Sosok Asep Noordin Saat Mendaftar Dalam Penjaringan Balon Bupati

Diguyur Hujan Semalaman, Akses Jalan Menuju Obwis Pantai Karapyak Ambles

Sabtu, 24 September 2022 | 18:34 WIB
header img
Jalan Amblas menuju pantai Karapyak ( Foto: iNewsPangandaran.id/ Eris Riswana)

PANGANDARAN, iNews.id - Diguyur hujan deras semalaman, akses jalan menuju objek wisata pantai Karapyak Pangandaran Jawa barat ambles. Tebing setinggi 7 meter tersebut longsor dan tembok penahan bahu jalannya ambruk, untuk memasuki kawasan pantai Karapyak pun terpaksa harus melalui jalur alternatif.

Curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah Kabupaten Pangandaran dan sekitarnya mengakibatkan bencana banjir dan longsor dibeberapa titik. Salah satunya jalan menuju objek wisata pantai Karapyak di kecamatan Kalipucang.

Badan jalan menuju objek wisata pantai Karapyak tersebut ambles dan tembok penahanannya ambruk tergerus longsor. Akibatnya nya akses jalan tersebut tidak bisa dilalui kendaraan besar seperti bus pariwisata, namun hanya bisa dilalui kendaraan kecil seperti minibus.

Untuk menuju pantai Karapyak kendaraan besar harus memutar melalui jalan satu nya lagi. Badan jalan yang amblas tersebut berada diatas tebing setinggi 7 meter.

Editor : Irfan Ramdiansyah

Follow Berita iNews Pangandaran di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut