Pals Feat BAK Gelar Gebyar Vaksinasi Sambil Menyalurkan Hobi

Eris Riswana
Bobotoh Trail Adventur (BTA) Berkolaborasi dengan Pangandaran Aventure Lifestyle (Pals) lakukan kegiatan Gebyar Vaksin Sambil menyalurkan hobi(foto: iNewsPangandaran.id/ris)

Selain Vaksinasi, kata Dedi, agar Industri Pariwisata di Kabupaten Pangandaran bangkit kembali dan kemitraan bisnis dengan para sponsor pun berjalan dengan baik.

"Di sini kami memfasilitasi Vaksinasi dari 100 hingga 200 peserta yang tersebar di Pantai Batuhiu," ujarnya.

Dalam kegiatan ini, rute yang di tempuh ini memberikan tangtangan tersendiri bagi para Offroader. Hal ini lah yang menjadi daya tarik utama untuk Event kali ini, selain beberapa grandprize, hadiah hiburan dan juga Doorprize bagi peserta Vaksin.

"Kami sangat berharap bukan kegiatannya saja yang sukses, untuk Vaksinasinya pun harus sukses,"ujarnya.

Bahkan, tambah Dedi, untuk konsumsi peserta kami tidak menggunakan jasa Catering tetapi memberdayakan UMKM juga pedagang di sekitar Obwis Pantai Batu Hiu.

" Ini sebagai bentuk nyata peran serta kami dalam membantu meningkatkan pendapatan Masyarakat di era pandemi Covid-19," pungkasnya.

Editor : Irfan Ramdiansyah

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network