Kodim 0625 Pangandaran Bersama PDAM Tirta Prabawa Mukti Pasok Air Bagi Warga Terdampak Musim Kemarau

Irfan ramdiansyah
Kodim 0625 Pangandaran Bersama PDAM Tirta Prabawa Mukti Pasok Air Bagi Warga Terdampak Musim Kemarau. ( Foto: iNewsPangandaran.id/Irfan ramdiansyah)

PANGANDARAN, iNewsPangandaran.id - Kekeringan akibat musim kemarau masih melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Pangandaran Jawa barat. Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, Kodim 0625/Pnd bersama PDAM Tirta Prabawa Mukti Pangandaran pasok air bersih bagi warga yang terdampak.

Dandim 0625/Pangandaran, Letkol Indra Mardianto Subroto, terjun langsung dalam pelaksanaan pendistribusian Air bersih kepada masyarakat yang terdampak kekeringan akibat kemarau panjang di Desa Cintakarya Dusun Sudahurip Kecamatan Parigi Kabupaten Pangandaran, Rabu 11 Oktober 2023.

Dandim 0625 Pangandaran Letkol Inf Indra Mardianto Subroto mengatakan, penyuplaian air bersih ini dibagikan oleh PDAM Tirta Prabawa Mukti dengan menurunkan 2 unit armada tangki dengan kapasitas 8000 Liter untuk warga Dusun Sidahurip RT 009 RW 005 Desa Cintakarya kecamatan Parigi.

"Teknis pendistribusian air di tampung di satu bak penampungan air bersih. Semoga dengan adanya penyuplaian air bersih ini bermanfaat bagi warga masyarakat," katanya.

Editor : Irfan Ramdiansyah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network