3. Putri Hijau
Kisah Putri Hijau terkenal di kalangan warga Aceh dan Sumatera Utara. Dikisahkan zaman dahulu kala, ada seorang putri nan cantik bernama Putri Hijau. Ia merupakan adik dari penguasa Kesultanan Deli, Mambang Yazid.
Hingga kemudian, datanglah lamaran dari Sultan Aceh untuk meminang Putri Hijau.
Sayangnya pinangan itu ditolak dan membuat sang sultan murka sehingga mengirimkan bala tentara untuk memerangi Kesultanan Deli.
Dalam perang yang berkecamuk itu, datanglah sesosok naga yang menyelamatkan Putri Hijau. Sang putri kemudian dibawa oleh naga itu ke dalam laut.
Diduga naga yang menyelamatkan Putri Hijau itu adalah perwujudan dari Mambang Yazid, kakaknya sendiri. Lantas, Putri Hijau pun mendirikan singgasana di dalam Laut, dan menjadi penguasa di wilayah lautan Aceh.
4. Dewi Lanjar
Bila ratu pantai selatan ada Nyi Roro Kidul, maka ratu di pantai utara terdapat Dewi Lanjar.
Kisah Dewi Lanjar ini bermula dari adanya seorang wanita cantik dari Pekalongan yang bernama asli Dewi Rara Kuning.
Wanita ini dijuluki Dewi Lanjar lantaran hidup menjanda. Suatu hari, dia sempat mendapat nasihat dari Panembahan Senopati dan Mahapatih Singoranu untuk menghadap Nyi Roro Kidul demi memecahkan kegelisahannya yang menjanda dan tidak ingin menikah lagi.
Pertemuannya dengan Nyi Roro Kidul inilah dimana dia ingin diangkat menjadi anak buahnya. Karena itu dia dipercaya oleh Ratu Kidul untuk berkuasa di wilayah laut utara.
Itulah deret penguasa lautan Indonesia, ada Nyi Roro Kidul ratu pantai selatan hingga Dewi Lanjar ratu pantai utara.
Editor : Hikmatul Uyun
Artikel Terkait