9. Maia Estianty
Maia Estianty. (Foto: Istimewa)
Penyanyi sekaligus musisi Maia Estianty merupakan cicit pahlawan nasional, Raden Hadjie Oemar Said Tjokroaminoto atau HOS Cokroaminoto.
Tak hanya itu, Maia juga merupakan cucu dari istri pertama Soekarno, Siti Oetari Tjokroaminoto.
Garis keturunan pahlawan pada Maia Estianty ini didapat dari sang ayah, Harjono Sigit.
Setelah cerai dari Soekarno, Siti Oetari menikah dengan Sigit Bachroensalam dan menghasilkan seorang putra, Harjono Sigit, yang merupakan ayah Maia Estianty.
Sementara itu, HOS Cokroaminoto merupakan salah satu pemimpin Sarekat Islam, organisasi pertama di Indonesia. Beliau juga dikenal sebagai salah satu guru sekaligus mantan mertua dari Ir Soekarno, presiden RI pertama.
Berkat jasanya, nama HOS Cokroaminoto banyak dijadikan sebagai nama jalan di sejumlah kota di Indonesia.
10. Nia Dinata
Artis Nia Dinata merupakan cucu dari pahlawan Indonesia, Otto Iskandardinata.
Otto Iskandardinata yang dijuluki si Jalak Harupat ini pernah menjabat di berbagai organisasi, seperti Budi Utomo, Paguyuban Pasundan, hingga Volksraad (Dewan Rakyat). Selain itu, Otto pernah menjadi pemimpin surat kabar Tjahaja hingga menjadi anggota BPUPKI dan PPKI.
Otto Iskandardinata diangkat menjadi Pahlawan Nasional berdasarkan Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 088/TK/Tahun 1973, tertanggal 6 November 1973.
11. Paundrakarna
Pemain sinetron bernama lengkap G.R.M Paundrakarna Sukmaputra Jiwanegara ini merupakan putra sulung dari Raja Pura Mangkunegaran Solo.
Tak hanya berdarah biru, Paundrakarna juga cucu Presiden Soekarno dari hasil pernikahan Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya Mangkunegara IX dengan Sukmawati Soekarnoputri.
12. Ricky Harun
Pesinetron Ricky Harun masih memiliki hubungan keluarga dengan presiden RI pertama, Ir. Soekarno karena ayah tirinya, Rommy Soekarno.
Rommy Soekarno, suami kedua Donna Harun ini merupakan putra Rachmawati Soekarno Putri, anak ketiga Presiden Soekarno dengan Fatmawati, istri ketiga.
13. Setiawan Djodi
Seniman senior bernama lengkap K.P.H. Salahuddin Setiawan Djodi Nur Hadiningrat ini adalah cucu dari pahlawan nasional dr. Wahidin Soedirohoesodo.
dr. Wahidin Soedirohoesodo tercatat sebagai salah satu penggagas berdirinya organisasi Budi Utomo.
14. Wanda Hamidah
Wanda Hamidah (Foto: IG Wanda Hamidah)
Artis, model sekaligus politikus Wanda Hamidah termasuk artis yang jadi keturunan Pangeran Diponegoro.
Silsilah Wanda Hamidah yang merupakan keturunan pahlawan ini diungkap oleh Asri Welas, yang juga merupakan keturunan Pangeran Diponegoro.
15. Vina Panduwinata
Vina Panduwinata
Artis terakhir yang menjadi keturunan pahlawan adalah penyanyi sekaligus diva Vina Panduwinata. Hal ini pertama kali diungkap oleh Asri Welas.
"Aku ternyata berkeluarga juga sama Wanda Hamidah dan Mbak Vina Panduwinata. Kaget kalau kita saudara," papar Asri Welas.
Itulah deret artis keturunan pahlawan nasional Indonesia, mulai dari jadi cicit Soekarno hingga Pnageran Diponegoro. Ada yang baru kamu tahu dan bikin terkejut ? (*)
Editor : Hikmatul Uyun
Artikel Terkait