Wisatawan Asal Bandung Dilaporkan Hilang di Pantai Pangandaran, Tas Korban Ditemukan di Tepi Pantai

PANGANDARAN, iNewsPangandaran.id – Seorang wisatawan asal Cicendo, Bandung, Jawa Barat, dilaporkan hilang saat berlibur di Pantai Pangandaran. Korban bernama Rini Indriani dinyatakan hilang setelah tas miliknya ditemukan tergeletak di tepi Pantai Barat Pos 3 oleh seorang nelayan.
Tas yang ditemukan berisi dokumen-dokumen pribadi seperti KTP, kartu BPJS, ATM, dan satu kunci kamar hotel. Nelayan yang menemukan tas tersebut langsung menyerahkannya ke pihak hotel tempat korban menginap.
Setelah itu, pihak hotel segera menghubungi petugas Balawista dan menginformasikan kejadian tersebut kepada keluarga korban.
Menurut keterangan saksi mata, Rini terakhir terlihat pada Senin pagi sekitar pukul 05.30 WIB.
Seorang pedagang di sekitar pantai, Suprati, mengaku sempat melihat korban berjalan seorang diri di pinggir pantai.
"Yang saya lihat, dia sendirian jalan-jalan di pinggir pantai. Waktu itu jam setengah enam pagi, saya baru buka warung. Dia sempat pesan minuman dan kata dia naik travel dari Bandung. Dia pakai cadar, jadi wajahnya tidak terlihat jelas, tapi bajunya warna pink lengan panjang," ujar Suprati.
Putri korban, Indri Irawati, menyatakan bahwa ibunya terakhir kali terlihat aktif di WhatsApp pada Senin pagi pukul 06.14 WIB. Setelah itu, keluarga kehilangan kontak dengan Rini.
"Ibu ke Pangandaran hari Sabtu. Terakhir saya melihat status WhatsApp-nya Senin pagi pukul 06.14 WIB, setelah itu hilang kontak. Setelah mendapat kabar tasnya ditemukan, saya langsung ke sini untuk memastikan," kata Indri.
Saat ini, pihak kepolisian telah melakukan penyelidikan dan pencarian di sekitar lokasi terakhir korban terlihat. Kasus ini juga telah resmi dilaporkan ke Polsek Pangandaran oleh pihak keluarga.
Editor : Irfan Ramdiansyah