get app
inews
Aa Read Next : RSUD Pandega tetap berikan pelayanan optimal selama Bulan Ramadhan 1445 H

Tradisi Munggahan Sambut Ramadhan, di Cikembulan Pass Pangandaran

Rabu, 06 Maret 2024 | 13:04 WIB
header img
Tradisi Munggahan Sambut Ramadhan, di Cikembulan Pass Pangandaran. ( Foto: iNewsPangandaran.id/Irfan ramdiansyah)

PANGANDARAN, iNewsPangandaran.id - Jelang bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah, umat muslim di Kabupaten Pangandaran Jawa barat, melaksanakan munggahan. Munggahan ini merupakan tradisi umat Islam untuk menyambut Ramadhan.

Umumnya mereka melakukan makan-makan bersama dengan keluarga serta kerabat. Seperti hal nya Toto Hutagalung seorang pengusaha dan juga pemilik Villa Sopo Jodam Pangandaran, ia mengajak warga Cikembulan dan sekitarnya yang tak jauh dari Villa nya untuk munggahan.

Munggahan digelar di Cikembulan Pass, di jalan lintas pesisir Pangandaran, yang berada di Desa Cikembulan Kecamatan Sidamulih. Lokasi ini kini disulap menjadi taman oleh Toto Hutagalung.

Sebelumnya kawasan Cikembulan Pass terlihat kumuh dan tidak terawat, hal tersebut membuat Toto Hutagalung tergerak untuk menata kembali Kawasan tersebut dengan seijin Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata.

Camat Sidamulih Megi Parlumi mengatakan, ini dalam rangka Munggahan yang di prakarsai Toto Hutagalung pemilik Villa Sopo Jodam Pangandaran, kebetulan ia juga turut serta menata lokasi yang sekitar Villa nya, yaitu kawasan Cikembulan Pass.

Editor : Irfan Ramdiansyah

Follow Berita iNews Pangandaran di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut