get app
inews
Aa Text
Read Next : Uang Tabungan Murid SD di Pangandaran yang Mandek, Nilainya Fantastis Rp7,47 Miliar

Pramuka Kwarcab Pangandaran Bekerjasama Dengan Orari, Gelar JOTA - JOTA 2023

Minggu, 22 Oktober 2023 | 13:14 WIB
header img
Pramuka Kwarcab Pangandaran Bekerjasama Dengan Orari, Gelar JOTA - JOTA 2023 . ( Foto: iNewsPangandaran.id/Irfan ramdiansyah)

Ketua (ORARI) Lokal Pangandaran Nana Sutisna mengatakan, ada beberapa materi yang disampaikan kepada adik – adik Pramuka , yang pertama pihaknya menjelaskan sejarah awal radio atau bentuk komunikasi, memperkenalkan jenis – jenis radio, antena serta perangkat lainnya sampai ke Power Suplay.

"Jadi segala jenis perangkat lainnya yang kami gunakan sehari-hari kami terangkan kepada adik-adik Pramuka pada kegiatan jambore JOTA – JOTI ini," ucapnya.

Kedepannya tambah Nana, pihaknya selaku ketua Orari Lokal Pangadaran berharap bisa mempunyai penerus dari generasi muda seperti adik – adik pramuka.

"Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini mereka ( Adik -adik Pramuka) akan teredukasi untuk menjadi penerus Orari Pangandaran kedepan," harapnya.

Sementara itu, Ketua Kwarcab Pangandaran Apip Winayadi ( YB1PIF) yang juga Ketua Dewan Penasehat Orari Pangandaran, menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi kepada jajaran ORARI Lokal Pangandaran yang telah mendukung kegiatan Pramuka melalui JOTA-JOTI ini.

"Kita berharap sinergitas antara Pramuka dan ORARI dapat lebih erat dan harmonis lagi kedepan," pungkasnya.

Editor : Irfan Ramdiansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut