"Afka sehabis sekolah dengan menggunakan sepeda langsung pergi main ke pantai bersama ke 3 temannya, bahkan orang tuanya pun tidak mengetahuinya, tidak minta izin terlebih dahulu," ucapnya saat di temui di lokasi kejadian, Selasa 07/12/2022.
Menurut informasi, kata Resti , Afka tidak seperti teman-temannya, menurut temannya, Afka lari ke tengah laut sedangkan ke 3 teman lainnya di pinggir bermain pasir. Setelah di ketahui Korban tenggelam ke 3 temannya tersebut langsung pulang dan memberitahukan pihak keluarga.
"Afka ini tidak pernah lepas dari orang tuanya, selalu mengikuti dan meminta izin di saat mau bermain, namun kali ini tidak izin mau bermain ke pantai," ujarnya.
Ditempat yang sama Edwin Purnama Kepala Unit Siaga SAR Pangandaran mengatakan, setelah mendapat laporan, pihaknya dengan tim sar lainnya langsung melakukan pencarian di darat maupun di laut.
"Korban masih anak - anak berjenis kelamin laki-laki dan kini bersama SAR lainnya sedang melakukan pemantauan, penyisiran di darat ataupun di laut juga dilakukan penyelaman," ungkapnya.
"Untuk kejadian terjadi di lokasi larangan berenang di pos 5 sunset Pantai Barat Pangandaran," pungkas Edwin.
Editor : Irfan Ramdiansyah