PANGANDARAN, iNewsPangandaran.id - Aksi bela Palestina terus menggema diberbagai daerah di Indonesia. Tak terkecuali di Kabupaten Pangandaran Jawa barat, ribuan warga dari berbagai elemen menggelar aksi Solidaritas dan Do'a Bersama untuk memberikan dukungan kepada rakyat Palestina, khususnya Gaza.
Meski dibawah sengatan terik matahari, tidak menyurutkan semangat mereka untuk mengumandangkan takbir dan doa untuk Palestina. Aksi bela Palestina ini digelar di Lapang Alun-Alun Parigi, Jum'at, 17 November 2023.
Diketahui, massa yang hadir dari berbagai elemen, diantaranya dari unsur Prokopim, ulama, Perwakilan umat Kristiani yang tergabung dalam Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) dan para pelajar.
Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata yang juga hadir dalam aksi kemanusiaan tersebut menyampaikan kebahagiannya, dan rasa syukurnya, karena massa mulai dari orang tua sampai anak-anak sekolah hadir dalam aksi bela Palestina.
"Saya bersyukur dan merasa bahagia ternyata orang tua dan anak-anak sekolah hadir di tempat ini dan berkumpul menyatakan sikap mendukung masyarakat Palestina," ucapnya .
Ia pun mengajak masyarakat Pangandaran agar memberikan dukungan kepada Palestina dengan segenap kemampuan yang ada.
"Mari kita berkumpul dengan do'a, dengan materi, dengan kemampuan yang ada, kita dorong, kita jihad untuk masyarakat Palestina yang merupakan bagian dari masyarakat muslim di dunia ini," ujarnya.
Bupati berharap gelora dan semangat mendukung Palestina harus terus berkumandang sepanjang masa.
"Tentu untuk anak-anak kita terus dikumandangkan agar punya kepekaan sosial untuk sama-sama membela Palestina yang menjadi kewajiban kita rakyat Indonesia termasuk Pangandaran," harapnya.
Perwakilan umat Kristiani yang tergabung dalam Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Enok Yayu mengatakan bahwa dibalik agama, etnis dan politik masih ada yang lebih penting yakni kemanusiaan.
"Hari ini kita berdiri, melakukan perlawanan ketidakadilan dan menegakkan HAM bahwa dibalik agama, etnis, politik ada hal yang lebih penting yakni kemanusiaan, mari perkuat integrasi perkuat melawan apapun," ujarnya.
Sementara KH Dadang Khoerumansyah selaku Ketua FKUB Pangandaran yang membacakan pernyataan sikap dukungan kepada Palestina mengatakan FKUB yang terdiri dari beberapa agama hidup untuk menjaga kerukunan umat.
"Kita di Pangandaran melakukan aksi solidaritas buka karena ada kepentingan apa-apa, murni kepentingan untuk Palestina, Pangandaran siap berjuang untuk Palestina," tuturnya.
Salah satu warga peserta aksi Pupung menyatakan, kesedihannya dengan kondisi Palestina saat ini.
"kami bersama masyarakat lainnya dan Pemerintah juga unsur ulama berkumpul untuk mendoakan yang terbaik untuk Palestina,"ucapnya.
Menurutnya, meskipun cuaca panas tidak menyurutkan untuk memanjatkan doa.
"Kami bersama masyarakat lainnya akan terus berdoa yang terbaik untuk Palestina dan memberikan bantuan-bantuan yang Palestina butuhkan," pungkasnya.
Editor : Irfan Ramdiansyah
Artikel Terkait