Dalam video diperlihatkan juga jenazah pasutri tersebut dibawa pakai keranda menuju tempat pemakaman. Jenazah Mbah Slamet dan Mbah Atun kemudian dimakamkan sebelahan.
Warga sekitar yang menyaksikan turut berbela sungkawa dan memberikan doanya.
Menurut mereka, pasutri Mbah Slamet dan Mbah Atun merupakan perwujudan the real cinta sehidup semati.
"Husnul khotimah mbah. The real cinta sehidup semati, beliau berdua pasutri yang saling mengasihi setia sampai akhir hayat bersama-sama," ungkap warga.
Cuplikan video ini pun langsung viral di media sosial, terlebih TikTok. Terbukti, kini video itu sudah ditonton oleh 2,1 juta orang, disukai 202 orang, dan 3811 komentar.
Dalam komentarnya, netizen juga ikut memberikan doa terbaik untuk Mbah Slamet dan Mbah Atun.
"Masya Allah, semoga kembali dikumpulkan di Jannah-Nya tanpa hisab, Allahumma amin," tulis akun @iam***.
"Semoga sesurga, amiin," tulis akun @ping***.
"Bahkan cinta mereka akan kembali berlanjut di alam semesta cinta," tulis akun @bind***.
Editor : Hikmatul Uyun
Artikel Terkait