PANGANDARAN, iNewsPangandaran.id - Ratusan masyarakat dari berbagai elemen di Kabupaten Pangandaran melakukan deklarasi dukung Ling Ling Nugraha Senjaya untuk maju menjadi bakal calon Bupati Pangandaran periode 2024 - 2029.
Diketahui, Ling Ling berasal dari kalangan Birokrasi yang sekarang masih menjabat sebagai Kepala Dinas DPUTRPRKP Kabupaten Pangandaran.
Selaku kordinator Ade Jaelani yang akrab di sapa Ade Vampir mengatakan , diluar dugaan masyarakat yang hadir melebihi ternyata melebihi undangan.
"Ini salah satu bukti dukungan terhadap Ling ling agar maju ikut berkontestasi pada pemilihan Bupati dan Wakil bupati mendatang," ucapnya saat di wawancara sejumlah wartawan usai deklarasi, Minggu 07 April 2024.
Kami berharap kedepan Pangandaran yang sudah baik menjadi lebih baik lagi bisa adil, transparan dan terbuka.
"Saya meyakini pa ling ling bisa membawa Pangandaran lebih baik karena memiliki elektabilitas, popularitas yang baik," ujarnya.
Sementara itu menurut Ling Ling, dirinya merasa kaget dan terharu dengan melihat banyaknya masa yang hadir.
"Saya datang ke sini karena adanya undangan, diajak untuk berbuka puasa bersama (Bukber), tidak tahu akan seperti ini," kata Ling ling.
Menurutnya, tak kuasa menahan air mata di depan ratusan masyarakat yang mendukung untuk jadi bakal calon Bupati Pangandaran.
"Kami tidak menyangka acaranya semeriah ini, dan banyak juga yang hadirnya," singkat Ling ling.
Ling Ling mengatakan, kalau memang keinginan masyarakat dan hasil survei terhadap dirinya bagus, ia pun siap maju menjadi Bacalon.
"Ya kalau memang itu keinginan masyarakat, adanya dukungan dari masyarakat dan juga berdasarkan hasil surveinya bagus, saya siap," jelasnya.
Ling Ling menjelaskan, ia tidak berlebihan dalam hal ini, menurutnya kembali lagi kepada masyarakat Kabupaten Pangandaran.
"Bila dicalonkan atau mencalonkan jadi Bupati atau Wakil Bupati yang intinya kami akan lebih mementingkan kepada masyarakat Kabupaten Pangandaran, kami ingin bersama-sama dengan masyarakat membangun Kabupaten Pangandaran yang lebih maju atau Pangandaran yang Barokah," ungkapnya.
"Selain dukungan dari masyarakat pangandaran, Alhamdulilah untuk keluarga pun sangat mendukung, yang terpenting bekerja dengan tulus untuk kemajuan Kabupaten Pangandaran," tambahnya.
Dan untuk saat ini, terkait partai sendiri pihaknya belum bisa menentukan arahnya kemana.
"Mungkin kami bisa ke partai mana pun. Ya, belum jelas ke partai mana nantinya, kita lihat saja nanti,"ungkapnya.
"Intinya kami saat ini sedang berkarya atau bekerja untuk Kabupaten Pangandaran, ya mengalir saja," pungkasnya.
Editor : Irfan Ramdiansyah
Artikel Terkait