Terbuka Untuk Umum, DPC PDIP Pangandaran Buka Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati

Eris Riswana
Terbuka Untuk Umum, DPC PDIP Pangandaran Buka Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati. ( Foto: iNewsPangandaran.id/Eris Riswana)

PANGANDARAN, iNewsPangandaran.id - Menjelang Pilkada 2024, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pangandaran mulai membuka pendaftaran untuk penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati.

Hadir dalam Konferensi pers Ketua DPC PDI Perjuangan Pangandaran Jeje Wiradinata didampingi Sekretaris DPC PDI Perjuangan Pangandaran Riki Zulfikri dan Bendahara DPC PDI Perjuangan Pangandaran Asep Noordin.

Dengan membuka pendaftaran dan penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati secara terbuka ini, tidak hanya dikhususkan bagi para kader partai saja, melainkan terbuka untuk masyarakat umum.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Jeje Wiradinata mengatakan, pembukaan pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati dilakukan berdasarkan instruksi DPP PDI Perjuangan.

"Untuk Pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati tidak hanya dikhususkan bagi para kader partai, melainkan terbuka untuk masyarakat umum," ucapnya saat konferensi pers, Sabtu 06 April 2024.

Menurutnya, untuk pendaftaran nya itu gratis, tidak ada biaya dari para bakal calon.

"Dan bagi yang berminat menjadi peserta calon Bupati dan wakil Bupati dari PDI Perjuangan sangat terbuka, baik untuk kader PDI Perjuangan maupun pihak eksternal," kata Jeje.

Tentu untuk tahapan dan mekanisme menentukan calon bupati dan calon wakil bupati ada prosedurnya, kata Jeje, tingkat DPC melakukan penjaringan, tingkat DPD melakukan penyaringan dan tingkat DPP melakukan penetapan.

"Dan untuk pendaftaran balon kepala daerah di mulai sejak 1 April hingga 30 April 2024, Jadwal tersebut sesuai dengan Surat DPP Nomor 6027 dan Surat DPD Jabar Nomor 2986 tahun 2024 tentang penjaringan Bakal Calon Kepala Daerah Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024," jelasnya.

Lanjut Jeje, Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah baik tingkat Provinsi atau tingkat Kabupaten/Kota dapat dilakukan di DPD PDIP Jawa Barat atau DPC PDI Perjuangan di wilayah masing-masing.

Dan untuk Tingkat Provinsi atau Kabupaten/Kota dapat dilakukan di DPC PDI Perjuangan di wilayahnya masing-masing mulai 1-20 April.

"Bisa juga mendaftar di DPD PDI Perjuangan Jabar mulai 21-30 April 2024,"jelas Jeje.

Jadi bila ingin mendaftar menjadi Bakal Calon Gubernur/Wakil Gubernur bisa di DPC atau mendaftar sebagai Bakal Calon Bupati misalnya bisa di DPD asal sesuai dengan jadwal.

"PDI Perjuangan juga membuka peluang untuk Calon dari luar atau eksternal yang merupakan figur atau tokoh masyarakat, kader partai lain juga bisa mendaftar ke PDI Perjuangan," ungkapnya.

Kedepan Partai akan melakukan fit proper test dan mendalami figur atau tokoh yang sudah mendaftar baik di DPC maupun DPD untuk mengetahui peta kekuatan masing-masing figur.

"Bahkan PDI Perjuangan pun membuka diri untuk berkoalisi dengan partai lain dalam Pilkada 2024," ungkapnya.

Kami telah membentuk tim yang bertugas untuk menjalin komunikasi dengan partai lain di tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota untuk membentuk koalisi menghadapi Pilkada 2024.

"Harapannya, seluruh proses ini dapat menghasilkan pemimpin yang berkualitas serta dapat berkontribusi pada pembangunan di Pangandaran," pungkasnya.

Editor : Irfan Ramdiansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network