PANGANDARAN, iNewsPangandaran.id - Ratusan warga di Pangandaran Jawa barat, menggelar pawai obor menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriah. Titik kumpul peserta pawai di depan kantor Desa Pangandaran di Jalan Kidang Pananjung, Selasa malam ( 21/03/2023).
Peserta pawai berbaris sambil memegang obor dan berjalan berkeliling Desa Pangandaran, dengan pengawalan mobil patroli polisi kordinator pawai memandu para peserta pawai sambil mengucapkan takbir dan bersholawat.
Nampak para peserta pawai obor berbaris membentang memenuhi badan jalan yang dilalui. Emak-emak dan anak-anak berada di barisan paling depan, mereka nampak bersukacita sambil membawa obor.
Sebagian warga ada yang menggunakan sepeda motor maupun mobil bak terbuka, dan iring- iringan ini mengular hingga sejauh 3 kilometer.
Salah seorang peserta pawai obor, Aap mengatakan, ia sengaja ikut serta pawai obor menyambut Bulan Suci Ramadhan dengan cucu nya.
" Saya ikut pawai obor sama cucu untuk ikut memeriahkan, kan bentar lagi bulan puasa," ucapnya.
Aap mengaku tidak full ikut keliling, ia hanya ingin memperkenalkan tradisi ini kepada cucunya.
" Supaya cucu saya tahu, setiap menjelang bulan Ramadhan ada kemeriahan pawai obor, " tuturnya.
Sementara itu, sejumlah polisi di bantu anggota linmas terlihat mengatur lalulintas di sekitar bundaran Tugu Ikan Marlin Pangandaran, saat peserta pawai obor melintas untuk memutar.
Editor : Irfan Ramdiansyah
Artikel Terkait