Bersih-bersih Masjid Jelang Bulan Suci Ramadhan Polres Pangandaran, Disambut Positif Warga

Irfan ramdiansyah
Personel Polsek Cimerak bergotong royong dengan warga, bersih-bersih Masjid. ( Foto: iNewsPangandaran.id/Irfan ramdiansyah)

PANGANDARAN, iNewsPangandaran.id - Jelang bulan suci Ramadhan Polres Pangandaran Polda Jawa Barat kerahkan personelnya untuk melakukan kegiatan bersih - bersih masjid. seperti yang dilakukan oleh anggota Polsek Cimerak, mereka bergotong-royong membersihkan Masjid Jami Al - Huda, di Blok Campaka Dusun Cikahuripan Ry 04 Rw 01 Desa Cimerak Kecamatan Cimerak, Selasa (21/3/2023).

Kapolsek Cimerak IPTU Umun menyampaikan, untuk menyambut bulan suci ramadhan pihaknya mendapat perintah dari pimpinan agar semua masjid di Kabupaten Pangandaran bersih, agar masyarakat nyaman saat melakukan shalat tarawih.

"Kami menurunkan sebanyak 10 personel untuk bersih - bersih di Masjid Jami Al - Huda Blok Campaka Dusun Cikahuripan ini," ucapnya.

Menurut Umun , tidak sebatas dari kepolisian saja, ternyata saat sampai di lokasi sudah ada masyarakat yang menunggu untuk membantu karena sebelumnya Bhabinkamtibmas Desa Cimerak terlebih dahulu meminta ijin untuk melakukan kegiatan bersih - bersih.

"Kami merasa sangat senang, niat kami membersihkan masjid agar masyarakat bisa nyaman untuk melaksanakan ibadah di bulan suci ramadhan, dan hal itu disambut positif oleh warga", pungkasnya.

Editor : Irfan Ramdiansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network